LONDON - Para ilmuwan telah menemukan fosil yang diyakini merupakan dinoasurus tertua yang pernah ditemukan. Fosil itu diyakini berasal dari hewan sebesar anjing labrador dan telah diberi nama Nyasa-saurus parringtoni merujuk pada Danau Nyasa di Afrika bagian selatan yang kini disebut Danau Malawi. Fosil itu pernah diteliti pada 1950-an, tapi tanpa hasil. "Fosil ini bisa menutup celah dari catatan fosil dan bisa mendorong keberadaan dinosaurus lebih awal, " kata Paul Barret, ilmuwan dari museum sejarah alam yang meneliti fosil itu. Ilmuwan meyakini Nyasa-saurus adalah dinosaurus yang mampu berdiri tegak setinggi semeter pada bahunya, panjang dari kepala sampai ekor sekitar dua-tiga meter, dan berat antara 20-60 kilogram.
sumber : Republika, senin 10 des 2012
Sent from BlackBerry® on 3